Selasa, 26 Mei 2009

Hidup dan Kehidupan ( potret negeri )

POTRET KEHIDUPAN SEKITAR KITA

Melihat anak kecil tertidur pulas diwaktu malam ditempat tidur dengan bantal dan selimut, suatu hal yang biasa , ini suatu kejadian yang biasa di sekitar kita. Dan kita hanya bisa berharap jangan kau hadirkan lagi kejadian ini, tapi ini hadir di sekitar kita, perempuan kecil tidur di pinggir trotoar dengan sandal menjadi alas kepalanya, larut malam, angin debu tak dihiraukan, berselimutkan baju yang ada, di naungi cahaya malam dan lampu penerangan jalan yang temaram. sampai aku tidak kuat untuk menceritakan kejadian ini. lara hati.
yang sungguh mengenaskan hati ungkapan dari seseorang dengan spontan mengatakan dimana keluarganya, teganya menelantarkan anak kecil, di negaraku kalau ada orang seperti ini yang bertanggung jawab adalah pemerintah. kembali aku melenguh

apa kata dunia..........
apa kata agama.........
apa kata mereka.........

Hidup dan Kehidupan

Kita tidak tahu apakah mereka tertidur untuk menikmati hidup
ataukah, tidur untuk mendapatkan kehidupan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar